Menambah RAM dengan Flashdisk

Seringkali kita agak jengkel dengan kinerja komputer yang lambat akibat keterbatasan RAM yang kita miliki, dan seringkali kita ingin meng-upgrade komputer kita dengan menambahkan RAM, tapi semua itu urung kita lakukan dikarenakan biaya yang dikeluarkan akan besar karena harga RAM yang relatif masih mahal.
Sekarang Anda tidak perlu kuatir lagi, karena ada salah satu software yang berfungsi menambahkan RAM dengan bantuan flashdisk yaitu software eboostr
Software Eboostr ini dapat mempercepat kinerja PC dengan bantuan Flashdisk. Download Software eboostr, dan kalo masih trial disini. Cara kerjanya ruang kapasitas flashdisk dialokasikan untuk meningkatkan cache memori system sehingga kinerja PC jadi lebih cepat, semakin besar kapasitas flashdisk semakin bagus, mungkin ini bisa dijadikan alternatif untuk menambah memori karena harga flashdisk lebih murah dari RAM. Gunakan hingga empat perangkat flashdisk untuk mempercepat kinerja PC. Software ini dapat menambah kecepatan ke PC tanpa harus upgrade hardware.


Eboostr merupakan pengembangan dari ReadyBoost dan SuperFetch yang ada di windows vista. Software ini dibuat untuk bisa meningkatkan kapasitas memory RAM pada windows XP. Software ini dilengkapi dengan fitur smart caching agar aplikasi dan file dapat bekerja lebih maksimal. Eboostr support dengan perangkat USB dan Non Removable Media Device seperti (CF, SD/SDHC, MMC, xD memory card yang lainnya) serta dapat menggunakan memory harddisk yang kosong untuk dialokasikan sebagai cache.

Langkah-langkah untuk menjalankan software eboostr adalah sebagai berikut :
1. Lakukan instalasi software eboostr, kemudian restart komputer
2. Format Flashdisk yang ingin digunakan
3. Kemudian tancapkan flashdisk di usb port yang seperti layaknya kita menggunakan Flashdisk
3. Lakukan instalasi Eboostr
4. Jalankan software dengan cara Start -> All Program -> Eboostr Control Panel
5. Kemudian klik tombol Add, kemudian pilih drive pada flashdisk kemudian klik OK
6. Setelah itu akan terjadi proses allocating, pada proses ini akan memakan waktu cukup lama, n musti sabar menanti (kaya warung makan aja hehehe)

7. Setelah proses Allocating selesai maka siap digunakan, dan jangan panik kalo proses pada komputer Anda akan bertambah cepat. hehehe

Selamat menggunakan software ini.